Saturday, January 11, 2014

Harus Memiliki Kerelaan


Wacana SUFI ke-25

" Orang bekerja keras, "hasilku kok cuma sedikit ya ?", harus ada kerelaan hatinya. Hasil sedikit itu pemberian Allah yang terbaik untuk kita pada hari itu, mungkin besok berbeda pemberian Allah kepada kita, walaupun hari itu dapat sedikit, kita tetap harus ridho/rela sekali.  
Kita mau ketemu orang, "wah asyik nih bakal menyenangkan!", namun begitu ketemu menyedihkan, tetap harus ridho!. 
Termasuk jangan sampai ada penyesalan karena datang dari jauh, ternyata begitu di lokasi tidak ditemui. Contohnya, anda sowan ke seorang Kyai, namun tidak muncul-muncul juga, membuat anda tidak ridho, itu tandanya Allah belum meridhoi anda. Sebaliknya ketika tidak ditemui Kyai tersebut dan anda ridho, itu sebenarnya lebih baik bagi anda daripada ditemui. 
Jadi ridho itu harus mem-breakdown aktifitas logika. Rasionalisme akan buta dan gelap, apabila tidak ada ridho menyertai proses-proses rasional. 
Ilmu pengetahuan sering menimbulkan kegelapan, kenapa bisa terjadi ? karena tidak ada Ridho!. "
[DR. KHM. Luqman Hakim | Masjid "GUSDUR" Ciganjur Jakarta Selatan | 6 Jan 2014 - video menit ke 10:55]

No comments:

Post a Comment