Wednesday, January 20, 2016

Hadis Qudsi Sufistik : Berlapang Dada


๐ŸŒด Hadis Qudsi Sufistik

Imam Al-Ghazaly

-5-

๐Ÿš

~Berlapang Dada~


Allah berfirman:

“Wahai manusia!

๐ŸŽ  Terimalah anugerah yang Kuberikan dengan lapang dada, maka engkau tidak akan berharap pada pemberian orang lain.

๐ŸŽ  Tinggalkanlah rasa dengki, maka engkau akan terhindar dari kegelisahan hidup.

๐ŸŽ  Hindari perbuatan haram, maka engkau aman dari kerancuan dalam beragama.

⏰ Barangsiapa mampu menjaga diri dari membicarakan kejelekan orang lain, maka kecintaan-Ku akan Kuanugerahkan kepadanya.

⏰ Barangsiapa mengisolasikan diri dari kerumunan orang, maka ia akan terhindar dari pengaruh jeleknya.

⏰ Barangsiapa mampu membatasi diri dari berbicara yang tidak ada gunanya, itu menandakan kematangan akalnya.

⏰ Barangsiapa menerima dengan lapang dada atas pemberian Allah yang sedikit, maka ia penuh percaya kepada Allah.

〽 Wahai manusia!
Jika engkau tidak melaksanakan ilmu yang telah engkau ketahui, maka bagaimana mungkin engkau akan dapat mencari ilmu yang belum engkau ketahui.

〽 Wahai manusia!
Bekerjalah di dunia seakan engkau tidak akan mati esok. Kumpulkanlah harta seolah engkau akan hidup kekal di dunia.

๐ŸŒณ Wahai dunia! Jangan kau beri orang yang memburu dirimu. Carilah orang yang menghindar darimu. Jadilah kamu laksana manisan bagi mata orang yang memandangmu”



๐Ÿฃ

SIRR✨SUFI Islam Ramah

No comments:

Post a Comment