Monday, January 25, 2016

HumOr Hikmah : Wangi Minyak Miski


Hum๐Ÿ˜r Hikmah



~Wangi Minyak Miski~

Tersebutlah seorang pemuda yang tampan, rajin bekerja dan beribadah, wara', ikhlas serta amanah. Khalid al-Miski, nama pemuda itu. Dia seorang pedagang keliling kampung yang membawa barang dagangannya di atas kepala.

Salah seorang wanita cantik tertarik pada Khalid al-Miski. Suatu hari, wanita ini memanggil Khalid seakan-akan bermaksud membeli barang dagangannya. Akan tetapi, ternyata ia tengah melancarkan tipu daya.

Khalid diminta agar masuk ke rumahnya dengan alasan di luar sangat panas. Setelah Khalid masuk ke rumahnya, si wanita segera mengunci pintu rumahnya sambil berkata,
"Kamu akan celaka, jika tidak mau melayaniku! Sebab aku akan mempermalukanmu di depan umum sehingga mereka menuduhmu hendak memperkosaku."

Khalid berusaha mengalihkan pembicaraan, tetapi tanpa membuahkan hasil. Lalu, Khalid memperingatkan wanita itu dengan janji dan ancaman Allah. Rupanya, setan telah menguasai wanita cantik tersebut dan membutakan mata hatinya.

Ketika Khalid yakin bahwasanya ia tidak bisa menyelamatkan diri dari ancaman wanita tersebut maka ia pun menampakkan dirinya seolah menyetujui permintaan si wanita dan meminta izin untuk berbenah diri dahulu. Wanita itu setuju dan mempersilahkan Khalid memasuki salah satu kamarnya.

Khalid pun langsung mengunci pintu kamar itu dari dalam sambil terus berpikir keras tentang bagaimana caranya agar dapat terhindar dari.perangkap nafsu wanita ini. Kemudian, Allah memberikan petunjuk-Nya. Tiba-tiba Khalid punya ide untuk melumuri wajah dan tubuhnya dengan ---maaf--- kotoran yang keluar dari duburnya.

Maka, begitu wanita itu mendapati Khalid keluar dari kamar dengan tubuh kotor, bau serta menjijikkan, ia pun menghardik dan segera mengusirnya.

Menurut empunya kisah, konon Allah SWT langsung mengganti bau kotoran di tubuh Khalid dengan bau yang sangat wangi bagaikan minyak miski.

Setiap kali Khalid lewat, dari kejauhan orang-orang sudah terlebih dahulu mencium bau wangi tubuhnya. Karena keajaiban yang telah terjadi kepadanya itu maka orang-orang yang mengenalnya pun memanggil dirinya dengan sebutan Khalid al-Miski, yaitu Khalid yang bau harum tubuhnya sewangi minyak miski.

๐Ÿ™‡๐Ÿ™๐Ÿ˜‡ subhanalloh


๐ŸŒท

SIRR✨SUFI Islam Ramah

No comments:

Post a Comment